Resep Masakan Ayam Goreng Kentucky Ala Hot Crispy -
Bahan Ayam Goreng Kentucky Ala Hot Crispy : - Ayam broiler ukuran besar, 1 ekor, potong 10 bagian
- Tepung terigu segitiga biru, 1 kg
- Minyak goreng, 2 liter
- Telur, 3 butir
Bumbu Halus :- Lada bubuk, secukupnya
- Bawang putih, 3 siung
- Ketumbar, 1 sendok teh, sangrai
- Cabai bubuk, 3 sdt
- Merica, 1 sdt
- Gula pasir, secukupnya
- Garam, secukupnya
Tepung pelapis :- Tepung terigu, 200 gram
- Tepung maizena, 20 gram
- Tepung beras, 20 gram
- Merica bubuk, 1/2 sendok teh
- Cabai bubuk, 1 sendok teh
Cara membuat Ayam Goreng Kentucky Ala Hot Crispy :- Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bumbu halus hingga harum, tambahkan garam dan gula, aduk sampai bumbu matang. Balurkan bumbu ke seluruh badan ayam, diamkan hingga bumbu meresap.
- Tepung pelapis : Campur tepung terigu, tepung maizena, lada bubuk, pala bubuk, garam, dan cabai bubuk, aduk hingga tercampur rata, sisihkan.
- Celupkan ayam ke dalam kocokan telur, lalu gulingkan pada tepung pelapis, ulangi lagi proses ini sekali lagi, sisihkan.
- Panaskan minyak goreng dalam jumlah banyak dalam wajan di atas api besar 180 derajat celcius. Masukkan ayam berbalut tepung, goreng hingga berwarna kuning kecoklatan, angkat dan tiriskan.
- Sajikan ayam goreng saus sambal.
Untuk 10 potong Ayam Goreng Kentucky Ala Hot Crispy